Menteri Ferry terima kunjungan Malaysia. (Foto:Al Abrar)
Menteri Ferry terima kunjungan Malaysia. (Foto:Al Abrar)

Bahas Perbatasan, Menteri Agraria Tukar Pikiran dengan Malaysia

Al Abrar • 12 Desember 2014 12:42
medcom.id, Jakarta: Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan, hari ini, Jumat (12/12/2014) menerima kunjungan dari Kementerian Malaysia. Pertemuan itu membahas masalah perbatasan RI dan Malaysia.
 
Delegasi dari Malaysia yang diwakili sebanyak enam orang itu datang tepat pukul 09.00 WIB dengan dipimpin oleh Abdul Hamid Hamid bin Abu Bakar sebagai Ketua Pengarah Penilaian dan Pengkhidmatan Harta Kementerian Keuangan Malaysia.
 
Usai pertemuan yang berlangsung tertutup itu, Ferry yang didampingi Deputi Pengadaan Tanah Kementerian Agraria, Budi Mulyanto mengatakan, pertemuan tersebut untuk bertukar pikiran dengan negara tetangga tentang tanah kekayaan negara.

"Prinsip dasarnya kita saling belajar dengan bangsa serumpun, dan dekat dengan secara emosional," ujar Ferry.
 
Dalam menerima delegasi negeri Jiran itu, Ferry juga mengatakan pihaknya akan membuat sertifikasi pulau-pulau yang ada di dekat perbatasan dengan Malaysia. Tentunya, setelah pihaknya berkoordinasi dengan Malaysia.
 
"Kita berencana akan membuat sertifikasi pulau-pulau terluar di Indonesia, tapi kita akan koordinasi dulu dengan Malaysia dengan menghitung perbatasan," tambah Ferry.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LOV)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan