Ilustrasi bisnis rental kendaraan. (foto: freepik)
Ilustrasi bisnis rental kendaraan. (foto: freepik)

Selain Kualitas Armada, MPMRent Kantongi Empat Sertifikasi Ini

Adri Prima • 21 Oktober 2025 12:43
Jakarta: Kendaraan operasional menjadi elemen penting bagi kelancaran aktivitas bisnis perusahaan. Gangguan sekecil apa pun dalam pengelolaan armada dapat memengaruhi produktivitas dan layanan kepada pelanggan.
 
Untuk itu, pemilihan mitra rental kendaraan tidak hanya dilihat dari harga atau ketersediaan unit, tapi juga keandalan sistem manajemen yang mendukung operasional.
 
Menjawab kebutuhan ini, PT Mitra Pinasthika Mustika Rent (MPMRent), perusahaan rental kendaraan korporasi memperkuat layanan dengan mempertahankan empat sertifikasi internasional, yaitu ISO 22301:2019 (Business Continuity Management System), ISO 9001:2015 (Manajemen Mutu), ISO 14001:2015 (Manajemen Lingkungan), dan ISO 45001:2018 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja), serta Sertifikasi SMK3.
 
Baca juga:
Bisnis Rental Mobil Rambah Digital


Sertifikasi ISO 22301:2019 menjadi fondasi penting dalam menjaga keberlangsungan layanan, mulai dari pencegahan hingga pemulihan krisis. 
 
Selain Kualitas Armada, MPMRent Kantongi Empat Sertifikasi Ini
 
“Dalam lanskap bisnis yang semakin dinamis dan kompetitif, kecepatan dan keandalan operasional menjadi kebutuhan utama setiap perusahaan. Karena itu, MPMRent tidak hanya berfokus pada penyediaan armada, tetapi membangun sistem manajemen berstandar global yang mampu memastikan bisnis pelanggan tetap berjalan tanpa gangguan, bahkan dalam situasi darurat," kata VP Strategy & Business Innovation MPMRent, Tantu Agung Suharto.
 
Keempat sertifikasi ISO dan SMK3 tersebut mencerminkan infrastruktur manajemen MPMRent yang kokoh dan terukur. Hal ini sekaligus menunjukkan keseriusan perusahaan dalam menerapkan standar pengendalian kepatuhan serta manajemen risiko secara menyeluruh.
 
Pencapaian ini memperkuat posisi perusahaan sebagai mitra strategis di berbagai sektor industri dengan layanan dan armada yang andal.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(PRI)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan