"Sampai dengan hari ini kasus aktif mengalami peningkatan yang sangat signifikan dalam dua setengah bulan terakhir," kata Doni di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa, 12 Januari 2021.
Per Senin, 11 Januari 2021, kasus aktif covid-19 mencapai 123.636 dari total 836.718 kasus akumulatif. Kasus aktif meningkat 122 persen jika dibandingkan dengan November 2020. Untuk mengantisipasi ledakan kasus, Kementerian Kesehatan tengah menambah tempat tidur di rumah sakit rujukan covid-19.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Baca: Satgas: Vaksinasi Harus Paralel dengan Disiplin Protokol Kesehatan
Namun, Doni menyebut upaya ini tidak cukup. Dia meminta masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan agar kasus covid-19 tak terus naik.
"Itulah kunci utama kita untuk memutus rantai penularan," ujar Doni.
Kendati sudah ada vaksin covid-19, Doni meminta masyarakat tak mengabaikan protokol kesehatan. Memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak sudah menjadi keharusan demi terhindar dari virus korona.
(OGI)