Foto: Sejumlah karangan bunga untuk Angeline di rumah orangtua kandungnya di Banyuwangi, Jawa Timur/MTVN_Amaluddin
Foto: Sejumlah karangan bunga untuk Angeline di rumah orangtua kandungnya di Banyuwangi, Jawa Timur/MTVN_Amaluddin

Puluhan Karangan Bunga Berjejer di Rumah Orangtua Kandung Angeline

Amaluddin • 16 Juni 2015 15:52
medcom.id, Banyuwangi: Puluhan karangan bunga berjejer di rumah duka orangtua kandung Angeline di Dusun Wadungpal, RT 05/03, Desa Tulungrejo, Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa 16 Juni. Karangan bunga dari sejumlah pejabat dan instansi itu menyambut pemulangan jenazah bocah 8 tahun yang dibunuh di rumah ibu angkat Angeline di Sanur, Bali.
 
Jenazah Angeline dikabarkan meninggalkan RSUP Sanglah, Bali, pukul 15.00 Wita, Selasa (16/6/2015). Ambulans milik Ikatan Keluarga Banyuwangi akan membawa jenazah Angeline ke rumah duka di Banyuwangi.
 
Pantauan Metrotvnews.com, puluhan karangan bunga dari sejumlah pejabat dan instansi itu berjejer hingga ke rumah tetangga Rosidi dan Hamidah, orangtua kandung Angeline. Karangan bunga belasungkawa itu di antaranya datang dari Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Anas Yusuf.
Puluhan Karangan Bunga Berjejer di Rumah Orangtua Kandung Angeline
(Foto: Sejumlah karangan bunga untuk Angeline di rumah orangtua kandungnya di Banyuwangi, Jawa Timur/MTVN_Amaluddin)
Ada juga karangan bunga dari Kapolresta Denpasar Kombes Pol AA Sudana, Kapolres Banyuwangi AKBP Bastoni Purnama, Ketua Umum BPK Banyuwangi, dan Pusat Pelayanan Terpadu Perlindungan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Banyuwangi.

Hingga berita ini disusun, jenazah Angeline belum tiba di rumah orangtua kandungnya di Banyuwangi.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TTD)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan