Banten: Pemerintah akan memberikan bantuan kepada anak yatim di Indonesia. Prosedur teknis penyaluran dan alokasi anggarannya tengah dibahas oleh Kementerian Sosial (Kemensos) bersama dengan Kementerian Keuangan RI.
Menteri Sosial Tri Rismaharini mengatakan, bantuan untuk anak yatim direncanakan dapat disalurkan mulai tahun 2022. Menurut Risma, bantuan anak yatim ini sejalan dengan Undang-Undang Dasar 1945.
"Mereka (anak yatim) tetap harus kita perhatikan karena di Undang-Undang Dasar 45 bahwa fakir miskin dan anak-anak terlantar itu dipelihara oleh negara," kata Risma dalam tayangan Primetime News di Metro TV, Jumat, 13 Agustus 2021.
Data terbaru Kemensos mencatat ada sekitar 4 juta anak yatim di Indonesia yang di antaranya merupakan korban pandemi covid-19. Namun, Risma masih menunggu laporan terbaru dari pemerintah kabupaten dan pemerintah kota.
"Itu 4 juta sekian, jadi mungkin itu terdata di kami. Itu belum korban covid yang baru-baru ini. Nanti kita lagi minta daerah untuk menyerahkan ke kita riilnya berapa,” ujarnya.
Untuk besaran jumlah bantuan dan juga mekanisme penyalurannya masih terus didiskusikan. Harapannya pada akhir 2021 selesai dan 2022 sudah bisa disalurkan. (Widya Finola Ifani Putri)
Banten: Pemerintah akan memberikan bantuan kepada anak yatim di Indonesia. Prosedur teknis penyaluran dan alokasi anggarannya tengah dibahas oleh Kementerian Sosial (Kemensos) bersama dengan Kementerian Keuangan RI.
Menteri Sosial
Tri Rismaharini mengatakan, bantuan untuk anak yatim direncanakan dapat disalurkan mulai tahun 2022. Menurut Risma, bantuan anak yatim ini sejalan dengan Undang-Undang Dasar 1945.
"Mereka (anak yatim) tetap harus kita perhatikan karena di Undang-Undang Dasar 45 bahwa fakir miskin dan anak-anak terlantar itu dipelihara oleh negara," kata Risma dalam tayangan Primetime News di Metro TV, Jumat, 13 Agustus 2021.
Data terbaru Kemensos mencatat ada sekitar 4 juta anak yatim di Indonesia yang di antaranya merupakan korban pandemi covid-19. Namun, Risma masih menunggu laporan terbaru dari pemerintah kabupaten dan pemerintah kota.
"Itu 4 juta sekian, jadi mungkin itu terdata di kami. Itu belum korban covid yang baru-baru ini. Nanti kita lagi minta daerah untuk menyerahkan ke kita riilnya berapa,” ujarnya.
Untuk besaran jumlah bantuan dan juga mekanisme penyalurannya masih terus didiskusikan. Harapannya pada akhir 2021 selesai dan 2022 sudah bisa disalurkan. (
Widya Finola Ifani Putri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(MBM)