Menristekdikti, Mohamad Nasir dan Ketua Panitia SBMPTN 2018, Ravik Karsidi, Medcom.id/Intan Yunelia.
Menristekdikti, Mohamad Nasir dan Ketua Panitia SBMPTN 2018, Ravik Karsidi, Medcom.id/Intan Yunelia.

160 Peserta Berijazah Paket C Diterima Masuk PTN

Intan Yunelia • 03 Juli 2018 17:09
Jakarta: Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Mohamad Nasir membantah pemilik ijazah paket C tidak memiliki kesempatan yang sama masuk ke perguruan tinggi negeri (PTN). Dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018 tercatat, ada 160 pemilik ijazah paket C lolos dan diterima di PTN.
 
“Ternyata pendaftar (paket C) yang masuk sebagai peserta ada 1.078 orang. Yang diterima 160 orang,” kata Nasir saat Konferensi Pers ‘Pengumuman Hasil Penetapan SBMPTN 2018’ di Kantor Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Selasa 3 Juli 2018.
 
Ijazah paket C diberikan kepada siswa yang mengikuti pendidikan non formal setara SMA. Pendidikan non-formal yang dimaksud adalah seperti homeschooling, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM), lembaga pelatihan, kursus, sanggar dan sebagainya.

Mantan Rektor Terpilih Universitas Diponegoro (Undip) Semarang ini melanjutkan bahwa penerimaan siswa paket C tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Jumlah peserta yang lolos lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya.
 
“Jadi kalau kita lihat total yang diterima ini cukup tinggi,” ucap Nasir.
 
Baca: 165.831 Peserta Lolos SBMPTN 2018
 
Jika dipersentasikan dari total peserta ijazah paket C, peserta yang lolos mencapai 14,84 persen. Dengan rataan  nilai dalam dua pilihan. Yaitu yang diterima pada kelompok ujian SAINTEK (IPA) rataan nilai  580,79 dan nilai yang diterima kelompok ujian SOSHUM (IPS) dengan rataan 555,55.
 
Sebanyak 165.831 peserta ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018 dinyatakan lulus sebagai calon mahasiswa baru di 85 PTN di seluruh Indonesia.  Jumlah tersebut merupakan hasil seleksi dari 860.001 peserta pendaftar yang telah mengikuti ujian tertulis baik Ujian Tulis Berbasis Cetak (UTBC), maupun Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).  Seleksi dilaksanakan secara nasional pada 8 Mei 2018 dan ujian keterampilan pada 9 dan/atau 11 Mei 2018.
 
Hasil SBMPTN dapat dilihat melalui laman resmi panitia SBMPTN 2018 yakni di  https://pengumuman.sbmptn.ac.id.  Pengumuman SBMPTN juga dapat dilihat secara melalui sejumlah laman mirror perguruan tinggi negeri (PTN) berikut ini:
 
1.    https://sbmptn.ui.ac.id
2.    https://sbmptn.undip.ac.id
3.    https://sbmptn.ugm.ac.id
4.    https://sbmptn.unair.ac.id
5.    https://sbmptn.unsri.ac.id
6.    https://sbmptn.untan.ac.id
7.    https://sbmptn.itb.ac.id
8.    https://sbmptn.its.ac.id
9.    https://sbmptn.ipb.ac.id
10.  https://sbmptn.unand.ac.id
11.  https://sbmptn.unhas.ac.id
12.  https://sbmptn.unsyiah.ac.id
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(CEU)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan