Ilustrasi
Ilustrasi

Obat Aborsi Marak Dijual Via Online

Tri Kurniawan • 22 Mei 2015 13:59
medcom.id, Jakarta: Obat aborsi kini banyak ditawarkan di internet. Harga yang ditawarkan bervariasi, mulai Rp500 ribu hingga jutaan rupiah.
 
Metrotvnews.com menemukan banyak sekali situs penjual obat aborsi saat menelusuri melalui mesin pencari di internet. aborsikandungan.com, misalnya.
 
Situs tersebut menulis kalimat 'jual obat aborsi kandungan ampuh' di kiri atas halaman. Aborsikandungan.com menawarkan obat aborsi untuk usia kandungan satu hingga lima bulan.

Obat Aborsi Marak Dijual Via <i>Online</i>
Paket harga obat aborsi yang ditawarkan aborsikandungan.com.
 
Di laman situs tersedia nomor telepon, pin BlackBerry, dan cara memesan obat aborsi. Pengelola situs juga menyebutkan bahwa obat yang dijual aman, ampuh, dan terbuat dari herbal.
 
Situs lain yang juga menjual obat aborsi seperti jualobataborsibandung.com, obataborsiampuh.biz, obatpenggugurkandungan.org. Ada juga yang menawarkan obat aborsi melalui Twitter atau Facebook.
 
Obat Aborsi Marak Dijual Via <i>Online</i>
Promosi obat aborsi yang ditawarkan di Twitter.
 
Pengamat kriminalitas Ridlwan Habib mendesak polisi mengusut penjual obat aborsi via online. “Secara etika jelas sangat salah. Secara hukum juga berpotensi melanggar KUHP di Pasal 348 dan 349 tentang aborsi,” kata dia, Jumat (22/5/2015).
            
Pasal 348 dan 349 KUHP mengatur hukuman bagi pelaku aborsi dan juga bagi pihak yang membantu aborsi termasuk penjual obat. “Apalagi, kalau obatnya ilegal, bisa kena pasal lain juga,” tambahnya.
 
Alumni S2 Kajian Stratejik Intelijen UI itu menyebutkan di UU Kesehatan 36 tahun 2009 hukuman bagi pelaku aborsi ilegal diatur di pasal 194. “Ancaman hukumannya mencapai 10 tahun dan denda Rp1 miliar,” katanya.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TRK)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan