"Terima kasih untuk lagu rap dari @Saykoji. Liriknya sungguh menyemangati," ujar Jokowi sebagaimana ditulis dalam akun media sosial Instagram @jokowi yang dipantau di Jakarta, Sabtu, 23 September 2023.
Jokowi mengunggah ulang lagu dan video Saykoji tentang pengalaman diajak ke IKN itu di media sosial. Saykoji merupakan salah satu penggiat seni yang diajak Jokowi melihat perkembangan pembangunan IKN di Kalimantan Timur, Jumat, 22 September 2023.
Baca: Jokowi: Tanam Modal di IKN Gak Sia-sia, Pasti Untung! |
Saykoji lalu membuat lagu tentang pengalaman itu lengkap dengan video kegiatannya ikut Jokowi meninjau IKN dan mengunggahnya di Instagram @saykoji.
Penggalan lirik lagu Saykoji itu yakni "Terlahir '83 di Balikpapan. Selalu ada makna bila ku ke Kalimantan. Bermula ku di sini raih mimpi dari angan. Di ajak Pak Jokowi ke IKN laksanakan."
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id