DPO kasus perampokan dan pembunuhan di Pulomas, Ridwan Sitorus alias Ius Pane (kanan) akhirnya berhasil ditangkap di Medan, Sumatera Utara, Minggu (1/1/2017). Foto: MI/Mohammad Irfan
DPO kasus perampokan dan pembunuhan di Pulomas, Ridwan Sitorus alias Ius Pane (kanan) akhirnya berhasil ditangkap di Medan, Sumatera Utara, Minggu (1/1/2017). Foto: MI/Mohammad Irfan

Ius Ngompol di Belakang Kapolda

Yogi Bayu Aji • 01 Januari 2017 23:18
medcom.id, Jakarta: Keganasan buronan Ridwan Sitorus alias Ius Pane yang ikut merampok di Pulomas, Jakarta Timur, seakan hilang ketika harus berhadapan dengan Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi M. Iriawan. Dia bahkan mengompol saat kapolda sedang memberikan keterangan pers.
 
Seorang petugas aviation security Bandara Halim Perdanakusuma bercerita, Ius sempat digertak polisi saat berada di bandara. Dia pun akhirnya buang air kecil di celana.
 
Ius pun kembali ngompol saat Kapolda memberikan konferensi pers. Dia yang berada tepat di belakang Kapolda terlihat terus menunduk. Rupanya, Ius sedang terkencing-kencing.

"Lihat itu bekasnya airnya, kalau bukan air kecing apa lagi," kata petugas yang enggan disebutkan namanya, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (1/1/2016).
 
Baca: Polisi Bekuk Pelaku Pembunuhan Sadis Pulomas di Bekasi
 
Petugas Bandara terpaksa harus membersihkan hasil 'kerjaan' Ius. Lokasi bekas konferensi pers akhirnya disiram air.
 
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono mengamini kejadian ini. "Iya ngompol tadi dia," ujar Argo sambil tertawa.
 
Sementara itu, saat menjalankan aksinya, Ius tak segan melukai korban. Dia sempat menganiaya korban bernama Diona Arika Andra Putri.
 
"Saudara Ius Pane menyeret almarhum Diona hingga jatuh. Jambak dan memukul dengan senjata api," kata Kapolda M. Iriawan saat konferensi pers.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AZF)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan