medcom.id, Jakarta: Kementerian Perhubungan mengusulkan penutupan jalan pada lintasan sebidang tempat terjadinya kecelakaan antara kereta api dan minibus di kawasan Kembang Sepatu, Pasar Gaplok, Senen, Jakarta Pusat.
Direktur Keselamatan Perkeretaapian Edi Nursalam mengatakan pihaknya sangat terpukul dengan kejadian tersebut. Oleh karenanya, secepatnya akan dibuat kebijakan untuk menutup jalur serupa guna menghindari peristiwa yang sama secara berulang.
"Saat ini kita sedang melakukan penutupan di 19 titik, sudah ada 5, kemarin kan Simatupang sudah ya, kita tidak ada tawar menawar lagi, kita sudah instruksikan PT KAI agar mengirim surat ke kita untuk titik rawan, nanti kita kordinasikan," kata Edi di lokasi kejadian, Selasa 13 Juni 2017 malam.
Peraturan ketat meski diberlakukan untuk lokasi tersebut, terutama untuk lintasan sebidang yang berada di jalur searah (one way) yang kerap kali dilanggar warga, seperti di Pasar Gaplok yang seharunya dilalui untuk kendaraan dari arah Johar menuju Senen. Namun, banyak masyarakat yang menerobos vorboden untuk arah sebaliknya. Padahal sudah dipasang tanda forboden atau dilarang melintas dari arah itu, ujungnya menimbulkan kemacetan.
"Kita berusaha di DKI semua perlintasan dibuat tidak sebidang, supaya menyelamatkan perjalanan kereta dan masyarakat jalan juga," kata Yusren.
Ia juga memperingatkan masyarakat agar patuh aturan. "Kita mohon kalau ada rambu peringatan untuk pelintasan, untuk menghentikan lajunya," jelas Yusren.
medcom.id, Jakarta: Kementerian Perhubungan mengusulkan penutupan jalan pada lintasan sebidang tempat terjadinya kecelakaan antara kereta api dan minibus di kawasan Kembang Sepatu, Pasar Gaplok, Senen, Jakarta Pusat.
Direktur Keselamatan Perkeretaapian Edi Nursalam mengatakan pihaknya sangat terpukul dengan kejadian tersebut. Oleh karenanya, secepatnya akan dibuat kebijakan untuk menutup jalur serupa guna menghindari peristiwa yang sama secara berulang.
"Saat ini kita sedang melakukan penutupan di 19 titik, sudah ada 5, kemarin kan Simatupang sudah ya, kita tidak ada tawar menawar lagi, kita sudah instruksikan PT KAI agar mengirim surat ke kita untuk titik rawan, nanti kita kordinasikan," kata Edi di lokasi kejadian, Selasa 13 Juni 2017 malam.
Peraturan ketat meski diberlakukan untuk lokasi tersebut, terutama untuk lintasan sebidang yang berada di jalur searah (one way) yang kerap kali dilanggar warga, seperti di Pasar Gaplok yang seharunya dilalui untuk kendaraan dari arah Johar menuju Senen. Namun, banyak masyarakat yang menerobos vorboden untuk arah sebaliknya. Padahal sudah dipasang tanda forboden atau dilarang melintas dari arah itu, ujungnya menimbulkan kemacetan.
"Kita berusaha di DKI semua perlintasan dibuat tidak sebidang, supaya menyelamatkan perjalanan kereta dan masyarakat jalan juga," kata Yusren.
Ia juga memperingatkan masyarakat agar patuh aturan. "Kita mohon kalau ada rambu peringatan untuk pelintasan, untuk menghentikan lajunya," jelas Yusren.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(SCI)