medcom.id, Jakarta: Mahasiswa di sejumlah daerah berencana melakukan unjuk rasa serentak hari ini. Di Jakarta, kegiatan unjuk rasa bakal digelar di depan Istana Negara dan Gedung DPR/MPR.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, aksi unjuk rasa rencananya berlangsung mulai pukul 10.00 WIB.
"Sudah menerima pemberitahuan dari koordinator aksi. Massa yang ikut tercatat berjumlah ribuan," kata Argo saat dikonfirmasi, Kamis (12/1/2017).
Argo enggan merinci estimasi personel yang diterjunkan untuk mengawal aksi unjuk rasa mahasiswa. Yang jelas, kata dia, jumlah personel diseimbangkan dengan estimasi massa yang turun ke jalan.
"Masing-masing personel sudah ditempatkan di beberapa titik yang disediakan. Di depan Istana Dan DPR," tambah Argo.
Sejauh ini, Argo menyebut belum ada rencana pengalihan arus lalu lintas di sekitar lokasi unjuk rasa. Pengalihan arus lalu lintas, kata Argo, bersifat situasional.
Dari keterangan yang diterima, unjuk rasa hari ini datang dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) seluruh Indonesia yang bertajuk Aksi Bela Rakyat 121. Ada beberapa poin yang bakal disuarakan para mahasiswa. Salah satunya, menolak Peraturan Pemerintah nomor 60 Tahun 2016 dan menuntut Presiden Joko Widodo untuk mencabut PP tersebut.
Selain di Jakarta, aksi disebut rencananya akan digelar di 18 daerah lainnya, seperti Aceh, Padang, Riau, Jambi, Palembang, Bengkul, Lampung, dan Bangka Belitung. Unjuk rasa juga bakal digelar di Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Samarinda, Banjarmasin, Pontianak, Mataram, dan Gorontalo. Titik unjuk rasa berpusat di kantor pemerintahan setempat.
medcom.id, Jakarta: Mahasiswa di sejumlah daerah berencana melakukan unjuk rasa serentak hari ini. Di Jakarta, kegiatan unjuk rasa bakal digelar di depan Istana Negara dan Gedung DPR/MPR.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, aksi unjuk rasa rencananya berlangsung mulai pukul 10.00 WIB.
"Sudah menerima pemberitahuan dari koordinator aksi. Massa yang ikut tercatat berjumlah ribuan," kata Argo saat dikonfirmasi, Kamis (12/1/2017).
Argo enggan merinci estimasi personel yang diterjunkan untuk mengawal aksi unjuk rasa mahasiswa. Yang jelas, kata dia, jumlah personel diseimbangkan dengan estimasi massa yang turun ke jalan.
"Masing-masing personel sudah ditempatkan di beberapa titik yang disediakan. Di depan Istana Dan DPR," tambah Argo.
Sejauh ini, Argo menyebut belum ada rencana pengalihan arus lalu lintas di sekitar lokasi unjuk rasa. Pengalihan arus lalu lintas, kata Argo, bersifat situasional.
Dari keterangan yang diterima, unjuk rasa hari ini datang dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) seluruh Indonesia yang bertajuk Aksi Bela Rakyat 121. Ada beberapa poin yang bakal disuarakan para mahasiswa. Salah satunya, menolak Peraturan Pemerintah nomor 60 Tahun 2016 dan menuntut Presiden Joko Widodo untuk mencabut PP tersebut.
Selain di Jakarta, aksi disebut rencananya akan digelar di 18 daerah lainnya, seperti Aceh, Padang, Riau, Jambi, Palembang, Bengkul, Lampung, dan Bangka Belitung. Unjuk rasa juga bakal digelar di Bandung, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Samarinda, Banjarmasin, Pontianak, Mataram, dan Gorontalo. Titik unjuk rasa berpusat di kantor pemerintahan setempat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(YDH)