Ilustrasi GT Cikarang Utama/ANT/Wahtu Putro
Ilustrasi GT Cikarang Utama/ANT/Wahtu Putro

Puncak Arus Balik Natal Diprediksi Besok

Arga sumantri • 25 Desember 2017 22:28
Jakarta: PT Jasa Marga memprediksi arus balik usai libur Natal mulai bergeliat malam ini. Puncak arus balik diperkirakan terjadi besok.
 
AVP Corporate Communication PT Jasa Marga, Dwimawan Heru memperkirakan sekitar 90 ribu kendaraan masuk ke Jakarta lewat Gerbang Tol Cikarang Utama (Cikarut) esok hari. "Atau meningkat 29.31% dari volume lalu lintas harian normal, yang sebanyak 70 ribu kendaraan," kata Heru dalam keterangan tertulisnya, Senin 25 Desember 2017. 
 
Heru mengatakan, sepanjang arus mudik Natal pada 21-24 Desember, total 312 ribu kendaraan keluar Jakarta melalui gerbang tol Cikarut. Jumlah itu meningkat signifikan dari volume lalu lintas pada hari normal yang hanya sekitar 285 ribu kendaraan.

Jasa Marga mencatat, arus mudik Natal di tol Cikarut mencapai puncaknya pada Sabtu 24 Desember. Kala itu, sekitar 78 ribu kendaraan melintas di pintu tol Cikarut. 
 
"Angka ini menunjukkan terjadi peningkatan sebesar 31,5% dari volume lalu lintas normal yang sebanyak 60 ribu kendaraan," ujarnya
 
Sementara itu, Heru menyatakan arus lalu lintas hari ini berangsur normal. Sampai siang tadi, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta lewat gerbang tol Cikarut hanya mencapai 31 ribu.
 
Jasa Marga mengingatkan seluruh pengguna jalan untuk selalu memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan layak operasi. Jasa Marga juga mengimbau pengguna jalan untuk memastikan kecukupan saldo dan melakukan isi ulang uang elektronik sebelum memasuki jalan tol guna kelancaran lalu lintas.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AGA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan