Wakapolri Komjen Syafruddin. Foto: Medcom.id/Sunnaholomi Halakrispen.
Wakapolri Komjen Syafruddin. Foto: Medcom.id/Sunnaholomi Halakrispen.

Wakapolri Dihadiahi Ibadah Haji

Sunnaholomi Halakrispen • 02 April 2018 14:37
Jakarta: Wakapolri Komjen Syafruddin mendapatkan undangan berangkat haji dari Syekh Khalid Al Hamoudi, ulama Arab Saudi. Undangan itu diberikan sebagai apresiasi atas kinerja Syafruddin selaku wakil ketua umum harian Dewan Masjid Indonesia (DMI).
 
"Tidak ada yang lebih mulia dan agung daripada mengabdikan diri untuk masjid," kata Syekh Khalid di Kantor DMI Pusat, Jalan Jenggala 1 No 3, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Senin, 2 April 2018.
 
Syekh Khalid memberikan undangan di tengah pertemuannya dengan DMI dan Rifdah Farnidah, juara hafal Alquran tingkat internasional. Pemberian undangan haji dimaksudkan untuk mempererat hubungan Indonesia dengan pejabat di Masjidil Haram, Arab Saudi.

"Insyaallah setelah saya pulang, saya akan mengatur pertemuan beliau (Syafruddin) dengan mereka yang bertanggung jawab di masalah-masalah di Masjidil Haram sehingga nanti di antara mereka akan mendapatkan pengalaman atau masukan," ujar Syekh Khalid melalui penerjemahnya.
 
Di samping itu, Syekh Khalid memberikan jubah bisht hitam kepada Wakapolri. Cendera mata itu dibalas Syafruddin dengan hadiah batu alam Sulawesi Selatan kepada Syekh Khalid.
 
Baca: Hadiri Jord Qodama 2018, Wakapolri: Umat Islam Indonesia Ramah
 
Syekh Khalid memaparkan tujuannya datang ke Tanah Air sebagai bentuk kecintaannya kepada masyarakat Indonesia. Ia mengaku telah mengunjungi Indonesia selama beberapa kali selama 10 tahun ini. 
 
"Saya ingin mendapatkan banyak manfaat dari orang-orang Indonesia dan sebaliknya seandainya kami punya sesuatu yang bisa dimanfaatkan orang-orang Indonesia," pungkasnya.
 
Syekh Khalid mengatakan akan merencanakan pertemuan ulama se-Asia, Afrika, dan Eropa. Acara itu akan digelar setelah Ramadan. 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(OGI)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan