Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. ANT/Dhemas Reviyanto.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. ANT/Dhemas Reviyanto.

Anies Perluas Jangkauan Wirausaha Program OK Oce

Sri Yanti Nainggolan • 16 Oktober 2019 07:10
Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut program OK Oce menjangkau lebih banyak kalangan. Program itu kini menjangkau seluruh jenis wirausahawan yang ingin mengembangkan usaha.
 
"Karena itu kita sekarang memperluas justru jangkauan kegiatan dgn variasi yang bermacam-macam," kata Anies di Balairung Balaikota DKI Jakarta, Selasa, 15 Oktober 2019. 
 
Anies mengatakan pengembangan wirausaha bisa dilakukan dalam berbagai cara. Salah satunya membantu pengembangan usaha yang telah berjalan.

"Kalau kita mengasumsikan semua pemula, repot. Justru kita sekarang mengakui ada berbagai jenis fase dalam wirausaha," terang dia. 
 
Alasan itu membuat Anies memperluas cakupan program itu. OK Oce akan menyasar wirausaha yang baru memulai, sedang berjalan, dan sudah lama berusaha tapi tak berkembang.
 
"Memang nama programnya adalah PKT, program kewirausahaan terpadu. Semua nya bisa dijangkau, bukan hanya pemula," pungkas mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu. 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(DRI)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan