Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Foto: Branda Antara.
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Foto: Branda Antara.

Harga Jual Daging Sapi di Jakarta Berpotensi Terdampak Wabah PMK

Hilda Julaika • 17 Mei 2022 14:54
Jakarta: Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan bisa berdampak pada harga jual daging sapi. Utamanya, menjelang Iduladha 2022.
 
"Di lebaran iduladha ini ada peningkatan kebutuhan umumnya diikuti dengan peningkatan harga sapi, sekarang ditambah lagi, ada PMK," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa, 17 Mei 2022.
 
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI meminta BUMD Dharma Jaya segera melakukan antisipasi wabah PMK meski belum ada laporan kasus di Jakarta. Sehingga, produk daging sapi di Jakarta tetap memiliki kualitas yang baik dan jauh dari PMK dan memiliki harga jual yang terjangkau.

"Dinas Kesehatan, Dinas Pertanian, Dinas Peternakan, juga sudah melakukan koordinasi ya," ucap dia.
 
Baca: BPBD DKI Siapkan Tim Khusus Atasi Kekeringan
 
Kementerian Pertanian mencatat adanya kasus wabah PMK yang menyerang ribuan hewan ternak di Jawa Timur seperti Gresik, Sidoarjo, Lamongan, dan Mojokerto. Wabah PMK juga telah menyebar di Kabupaten Aceh Tamiang dan Aceh Timur.
 
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan ada sejumlah hal yang perlu dilakukan untuk memastikan penyakit PMK dapat ditangani maksimal. Misalnya, mendistribusikan obat, penyuntikan vitamin, dan pemberian antibiotik.
 
"Intinya yang terkena harus diberikan obat dan yang tidak terkena harus dinaikkan imunnya,” ujar Syahrul dalam keterangan tertulis, Rabu, 11 Mei 2022.
 
PMK atau dikenal Food and Mouth Disease (FMD) adalah penyakit hewan menular akut. Hewan yang rentan terjangkit yakni sapi, kerbau, kambing, domba, dan sejenis ruminansia lainnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AGA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan