Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Aziz memimpin apel di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya, Selasa 31 Oktober 2017--Metrotvnews.com/Arga Sumantri
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Aziz memimpin apel di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya, Selasa 31 Oktober 2017--Metrotvnews.com/Arga Sumantri

Kapolda Metro Jaya Minta Anggotanya Jaga Stamina

Arga sumantri • 31 Oktober 2017 08:42
medcom.id, Jakarta: Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Aziz meminta anggotanya bersiap untuk mengamankan jalannya Pilpres 2019. Kendati masih dua tahun lagi, namun geliat pengamanan akan dilakukan sejak dini.
 
"Saya berpesan untuk bisa menjaga stamina dan endurance. Karena itu bagian konsekuensi dari kita semua," pesan Idham saat memimpin apel di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya, Selasa 31 Oktober 2017.
 
Kapolda Metro Jaya Minta Anggotanya Jaga Stamina
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Idham Aziz memimpin apel di Lapangan Ditlantas Polda Metro Jaya, Selasa 31 Oktober 2017--Metrotvnews.com/Arga Sumantri.

Idham mafhum, stamina anggota Polda Metro Jaya terkuras, utamanya selama menjaga keamanan helatan Pilkada DKI. Namun, ia bersyukur sekaligus berterima kasih lantaran pelaksanaan Pilkada DKI tergolong kondusif. "Kita bisa melaksanakan rangkaian pilkada yang aman dan kondusif," ucap Idham.
 
Idham mengingatkan anggotanya agar tidak berpuas diri. Sebab, masih banyak tugas menunggu di depan, paling dekat, pengamanan Pilkada Jawa Barat.
 
Idham mengatakan Polda Metro Jaya bakal turut ambil bagian dalam pengamanan Pilkada Jabar. Sebab, ada beberapa daerah yang masih masuk dalam wilayah hukum Polda Metro Jaya. "Misalnya Depok, yang (wilayah administrasi) masuk Jawa Barat," ucapnya.
 
Hari ini Idham memimpin jalannya apel konsolidasi operasi kepolisian kewilayahan dengan sandi Mantap Praja. Sandi itu merupakan penamaan bagi operasi kepolisian selama Pilkada serentak. Turut hadir dalam apel konsolidasi, Gubernur dan Wakil Gubernur DKI, Anies-Rasyid Baswedan dan Sandiaga Uno.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(YDH)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan