Jakarta: Angin kencang pada Selasa malam, 23 November 2021, mengakibatkan pohon tumbang di depan Puskesmas Kelurahan Kalibata II, Jalan Samali Ujung RT 08 RW 09, Pancoran, Jakarta Selatan. Akibatnya, aliran listrik di puskesmas mati.
"Kejadiannya sekitar pukul 18.45 WIB, tidak ada korban, tapi mati listrik di puskesmasnya ini," kata petugas keamanan Puskesmas Kelurahan Kalibata II, Maulana, Selasa, 23 November 2021.
Dia mengungkapkan pohon tumbang menimpa kabel listrik di depan puskesmas. Maulana lalu bergegas mematikan listrik dari kotak MCB.
"Kabelnya korslet yang di dalam kotak PLN dan keluar percikan api. Saya turunkan biar tidak korslet karena masih ada percikan api di kotak PLN," ujar dia.
Maulana telah menghubungi sejumlah nomor pengaduan PLN. Namun, belum membuahkan hasil.
Sementara itu, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) telah membersihkan batang pohon yang tumbang. "Tidak sampai menutup jalan, tumbangnya ke (arah) puskesmas," ujar Maulana.
Baca: Angin Kencang di Jabodetabek, Netizen: Jalan Kaki Aja Oleng
Jakarta:
Angin kencang pada Selasa malam, 23 November 2021, mengakibatkan
pohon tumbang di depan Puskesmas Kelurahan Kalibata II, Jalan Samali Ujung RT 08 RW 09, Pancoran, Jakarta Selatan. Akibatnya, aliran listrik di puskesmas mati.
"Kejadiannya sekitar pukul 18.45 WIB, tidak ada korban, tapi
mati listrik di puskesmasnya ini," kata petugas keamanan Puskesmas Kelurahan Kalibata II, Maulana, Selasa, 23 November 2021.
Dia mengungkapkan pohon tumbang menimpa kabel listrik di depan puskesmas. Maulana lalu bergegas mematikan listrik dari kotak MCB.
"Kabelnya korslet yang di dalam kotak PLN dan keluar percikan api. Saya turunkan biar tidak korslet karena masih ada percikan api di kotak PLN," ujar dia.
Maulana telah menghubungi sejumlah nomor pengaduan PLN. Namun, belum membuahkan hasil.
Sementara itu, petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) telah membersihkan batang pohon yang tumbang. "Tidak sampai menutup jalan, tumbangnya ke (arah) puskesmas," ujar Maulana.
Baca:
Angin Kencang di Jabodetabek, Netizen: Jalan Kaki Aja Oleng
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(REN)