medcom.id, Jakarta: Demonstrasi massa dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) akhirnya membubarkan diri. Pembubaran diakhiri dengan melakukan doa bersama antara demonstran dan tokoh lintas agama di halaman Gedung KPK.
Inti dari doa tersebut mendoakan KPK bisa terus bekerja dalam memberangus korupsi di Indonesia. Mereka juga berdoa, konflik yang melibatkan KPK dan Polri segera berakhir. "Kami berdoa meminta kepada Tuhan Yang Maha Esa agar bangsa ini bergerak menuju keselamatan. KPK bisa terus bekerja. Kami mewakili jutaan umat agama di Indonesia menunjukkan dukungan kepada KPK,” kata Alissa Wahid, salah satu yang berdoa saat berdoa di halaman Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (6/2/2015).
Bersama Alissa, ada 12 tokoh lain. Mereka adalah Ahmad Suaedy (Islam), Zafrullah Pontoh (Islam), Ben Rahal (Sikh), Zafrullah Pontoh (Ahmadiyah), Emilia (Syiah-IJABI), Sheila Soraya (Bahai), Romo Harry (Katolik), Herlianto Widagdo(Khong Hu Cu), Jo Priastana (Buddha), Pendeta Albertus Patty (Kristen), Pater Matteo (Katolik) dan Suryanandar (Taoisme).
medcom.id, Jakarta: Demonstrasi massa dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) akhirnya membubarkan diri. Pembubaran diakhiri dengan melakukan doa bersama antara demonstran dan tokoh lintas agama di halaman Gedung KPK.
Inti dari doa tersebut mendoakan KPK bisa terus bekerja dalam memberangus korupsi di Indonesia. Mereka juga berdoa, konflik yang melibatkan KPK dan Polri segera berakhir. "Kami berdoa meminta kepada Tuhan Yang Maha Esa agar bangsa ini bergerak menuju keselamatan. KPK bisa terus bekerja. Kami mewakili jutaan umat agama di Indonesia menunjukkan dukungan kepada KPK,” kata Alissa Wahid, salah satu yang berdoa saat berdoa di halaman Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (6/2/2015).
Bersama Alissa, ada 12 tokoh lain. Mereka adalah Ahmad Suaedy (Islam), Zafrullah Pontoh (Islam), Ben Rahal (Sikh), Zafrullah Pontoh (Ahmadiyah), Emilia (Syiah-IJABI), Sheila Soraya (Bahai), Romo Harry (Katolik), Herlianto Widagdo(Khong Hu Cu), Jo Priastana (Buddha), Pendeta Albertus Patty (Kristen), Pater Matteo (Katolik) dan Suryanandar (Taoisme).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(FZN)