Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama/MI/Ramdani
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama/MI/Ramdani

Ahok Bakal Serahkan Video Terkait Kasus Sumber Waras ke BPK

Intan fauzi • 22 November 2015 07:30
medcom.id, Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dipanggil Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terkait pembelian lahan RS Sumber Waras di Jakarta Barat, Senin 23 November. Ahok berencana menyerahkan rekaman video saat rapat pimpinan menentukan pembelian lahan seluas 3,6 hektare itu.
 
"Kami juga berikan video rapim kami. Bagaimana kami membuat putusan. Saya kira kami mesti kirim ada dua yang rapim menyinggung soal Sumber Waras," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Sabtu (21/11/2015).
 
Itu lah mengapa Ahok meminta setiap rapat dibuatkan rekaman videonya. Apabila terjadi kasus serupa, pihaknya tak sulit memberikan alat bukti.

"Ini adalah proses pembelajaran juga bisa mengetahui kamu lakukan apa. Kenapa kamu putuskan itu," pungkasnya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(OJE)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan