MRT ilustrasi. Dok Media Indonesia.
MRT ilustrasi. Dok Media Indonesia.

MRT Ungkap Alasan Tak Kunjung Akuisisi PT KCI

Kautsar Widya Prabowo • 15 September 2023 02:13
Jakarta: Direktur Utama PT MRT Jakarta Tuhiyat mengungkapkan alasan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI tak kunjung mengakuisisi PT KAI Commuter (KCI). Salah satunya perlunya keseriusan dari pihak Kementerian BUMN dan Kementerian Perhubungan.
 
"Akuisisi KCI adalah hasil komitmen high level. Waktu itu kami sudah dua tahun berjuang dan yang punya peranan ada tiga instansi," ujar Tuhiyat di rapat pembahasan dan pendalaman komisi-komisi terhadap Raperda tentang perubahan APBD tahun anggaran 2023 di Grand Cempaka, Bogor, Jawa Barat, Kamis, 14 September 2023.
 
Selanjutnya, kata Tuhiyat, pihaknya sudah mendapatkan tiga kajian untuk mengakuisisi KCI. Bahkan, ia pun telah mengajukan anggaran kepada DPRD sebanyak dua kali.

Namun, selama dua tahun terakhir, komitmen integrasi secara tiba-tiba hilang. Baik dari Kementerian BUMN dan Perhubungan.
 
"Pemprov DKI aktif. Atas nama Pemprov DKI, MRT aktif. Tapi ada dua yang di pusat memang pada saat itu menganggap selesai," jelasnya.
 
Baca juga: Kasus 7 Pemotor Lawan Arus Ditabrak Truk di Lenteng Agung Berakhir Damai

DPRD DKI Jakarta sejatinya telah menyetujui Penyertaan Modal Daerah (PMD) untuk PT MRT Jakarta sebesar Rp5 triliun. Sebanyak Rp500 miliar di antaranya untuk membeli saham PT KAI Commuter yang dahulu bernama PT Kereta Commuter Indonesia (KCI)
 
Anggota DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik Zulkifli mengatakan pembelian saham tersebut bertujuan agar PT MRT Jakarta dapat mengintegrasikan angkutan massal di Jakarta. Seperti MRT Jakarta, LRT Jakarta, Transjakarta dengan KRL Jabotabek.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AGA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan