Ondel-ondel raksasa yang ada di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta (MI/Andri Widiyanto)
Ondel-ondel raksasa yang ada di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta (MI/Andri Widiyanto)

Ternyata Ini Pengrajin Ondel-ondel Raksasa yang Ada di TIM

Rendy Renuki H • 24 Juni 2021 21:04
Jakarta: Sebanyak 10 ondel-ondel raksasa terpampang di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta. Ondel-ondel itu hadir menyemarakkan perayaan HUT ke-494 DKI Jakarta, Selasa 22 Juni 2021 lalu.
 
Sontak Ondel-ondel tersebut mencuri perhatian warga, karena ukurannya yang tak biasa yakni 4,94 meter. Ondel-ondel raksasa itu ternyata dibuat oleh para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dari Jagakarsa, Jakarta Selatan.
 
Tak tanggung-tanggung, sebanyak 25 pengrajin terlibat dalam pembuatan 10 ondel-ondel itu. Mereka mengerjakan secara terpisah pembuatan ikon Kota Jakarta yang berukuran raksasa tersebut.

Ide pembuatan ondel-ondel pun datang dari PT Jakarta Propertindo (Jakpro) bersama Yayasan Sigap Senusa (JSS) dan Majelis Seniman MAsjid Amir Hamzah. UMKM yang dilibatkan dalam pembuatan ondel-ondel itu didorong untuk bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19.
 
"Keterlibatan UMKM ini sekaligus menegaskan komitmen Jakpro untuk menggandeng para pelaku usaha, terutama di sektor padat karya untuk merasakan momentum kebangkitan. Sesuai dengan tema HUT DKI tahun ini yaitu Jakarta Bangkit," bunyi pernyataan resmi Jakpro, Rabu 24 Juni 2021.
 
Ondel-ondel setinggi 4,94 meter melambangkan usia Jakarta pada tahun ini yang berulang tahun ke-494. Adapun pameran ondel-ondel raksasa itu berlangsung mulai 22 Juni hingga 30 Juni 2021.
 
Sementara itu, ondel-ondel yang dipamerkan terdiri dari masing-masing lima karakter pria dan lima karakter wanita. Ondel-ondel ini sekaligus menjadi simbol dalam mensosialisasikan revitalisasi TIM kepada publik.
 
"Oleh karena itu, revitalisasi TIM memberikan dampak positif terhadap seluruh ekosistem perekonomian di Ibu Kota. Dengan demikian, harapannya, jika revitalisasi TIM tuntas makin banyak kerja sama yang akan dilakukan dengan para seniman serta melibatkan sektor UMKM," lanjut pernyataan Jakrpo.
 
Ondel-ondel yang menjadi ikon Jakarta adalah budaya tak terpisahkan dari adat Betawi. Biasanya, ondel-ondel memiliki ukuran 2,5 meter, lebar 80 cm, serta berat 20-25 kg.
 
Boneka ini dibuat dari anyaman bambu agar saat dipikul lebih ringan. Bagian kepalanya mirip topeng yang diberi ijuk sebagai rambut, atau hiasan kepala runcing khas Melayu yang disebut kembang kelapa.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(REN)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan