medcom.id Jakarta: Warga Kalijodo bersyukur mendapat rumah susun dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Tanpa beli, mereka mendapat unit rusun tipe 36.
Suharto (42) warga RT 01, RW 05, Kalijodo datang ke rusun Marunda. Dia datang untuk membersihkan unit rusun di lantai 5 Blok 11 yang bakal ditempatinya.
“Belum menempati, saya masih bersih-bersih dulu," kata Suharto di Rusun Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (22/2/2016).
Suharto menempati rusun tipe 36 dengan fasilitas dua kamar tidur satu ruang tamu, dapur dan kamar mandi. Namun keramik belum terpasang dan masih berdebu.
"Alhamdulillah katanya boleh kalau mau pasang kramik, tapi pasang sendiri. Sementara ini saya pakai karpet dulu," kata Suharto.
Suharto mengakui, kondisi rusun lebih baik dari pada di Kalijodo. Tempatnya luas dibanding dengan tempat tinggalnya di Kalijodo. "Kalau di sana sempit, kamar cuma satu. Kalau di sini luas dapat dua kamar," ujar Suharto.
Suharto yang bekerja di daerah Pluit itu mengatakan, jarak ke tempat kerjanya menjadi lebih jauh dan tidak bisa menggunakan layanan TransJakarta karena takut macet. "Pakai motor saja lebih cepat," ujarnya.
medcom.id Jakarta: Warga Kalijodo bersyukur mendapat rumah susun dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Tanpa beli, mereka mendapat unit rusun tipe 36.
Suharto (42) warga RT 01, RW 05, Kalijodo datang ke rusun Marunda. Dia datang untuk membersihkan unit rusun di lantai 5 Blok 11 yang bakal ditempatinya.
“Belum menempati, saya masih bersih-bersih dulu," kata Suharto di Rusun Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (22/2/2016).
Suharto menempati rusun tipe 36 dengan fasilitas dua kamar tidur satu ruang tamu, dapur dan kamar mandi. Namun keramik belum terpasang dan masih berdebu.
"Alhamdulillah katanya boleh kalau mau pasang kramik, tapi pasang sendiri. Sementara ini saya pakai karpet dulu," kata Suharto.
Suharto mengakui, kondisi rusun lebih baik dari pada di Kalijodo. Tempatnya luas dibanding dengan tempat tinggalnya di Kalijodo. "Kalau di sana sempit, kamar cuma satu. Kalau di sini luas dapat dua kamar," ujar Suharto.
Suharto yang bekerja di daerah Pluit itu mengatakan, jarak ke tempat kerjanya menjadi lebih jauh dan tidak bisa menggunakan layanan TransJakarta karena takut macet. "Pakai motor saja lebih cepat," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(FZN)