medcom.id, Jakarta: Saat ini polisi telah mengantongi sejumlah petunjuk untuk memburu pelaku pembunuhan Deudeuh Alfi Sahrin, 26. Saat dilakukan Olah TKP, polisi menemukan buku yang diduga berisi nama daftar tamu yang berkunjung ke kamar korban.
Berdasarkan informasi yang disitat Blog Humas Polda Metro Jaya, buku tersebut diduga berisi nama-nama pelanggan korban. Namun, pihaknya enggan untuk memberikan penjelasan secara detil tentang catatan tersebut.
"Matinya tidak wajar, kami masih periksa saksi-saksi dan mendalami kasus ini,” kata Kanit Reskrim Polsek Metro Tebet, Iptu Mudiran, Senin (13/4/2015).
Rencananya, buku tersebut akan dipakai pihak kepolisian untuk menyelidiki pelaku pembunuhan Deudeuh. Pihak kepolisian pun akan memeriksa nama-nama teman Deudeuh yang tertulis di dalam catatan tersebut secara satu per satu.
Hingga kini Polsek Metro Tebet telah memeriksa tiga saksi. “Sudah tiga saksi kami periksa dan kami selidiki motif dan pelakunya,” kata Kapolsek Metro Tebet, Kompol I Ketut Sudarma.
medcom.id, Jakarta: Saat ini polisi telah mengantongi sejumlah petunjuk untuk memburu pelaku pembunuhan Deudeuh Alfi Sahrin, 26. Saat dilakukan Olah TKP, polisi menemukan buku yang diduga berisi nama daftar tamu yang berkunjung ke kamar korban.
Berdasarkan informasi yang disitat Blog Humas Polda Metro Jaya, buku tersebut diduga berisi nama-nama pelanggan korban. Namun, pihaknya enggan untuk memberikan penjelasan secara detil tentang catatan tersebut.
"Matinya tidak wajar, kami masih periksa saksi-saksi dan mendalami kasus ini,” kata Kanit Reskrim Polsek Metro Tebet, Iptu Mudiran, Senin (13/4/2015).
Rencananya, buku tersebut akan dipakai pihak kepolisian untuk menyelidiki pelaku pembunuhan Deudeuh. Pihak kepolisian pun akan memeriksa nama-nama teman Deudeuh yang tertulis di dalam catatan tersebut secara satu per satu.
Hingga kini Polsek Metro Tebet telah memeriksa tiga saksi. “Sudah tiga saksi kami periksa dan kami selidiki motif dan pelakunya,” kata Kapolsek Metro Tebet, Kompol I Ketut Sudarma.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(YDH)