Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman meminta masyarakat mencari jalan alternatif. Dia mengatakan sejumlah ruas jalan menuju Istana Negara dan di sekitar Monumen Nasional (Monas) akan ditutup.
"Alih arus dilaksanakan hari ini, 13 September 2022 pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai," ujar Latif dalam keterangannya, Selasa, 13 September 2022.
Dalam pengumuman yang disampaikan Latif melalui akun resmi Instagram @TMCPoldaMetro, Jalan Medan Merdeka Barat juga akan ditutup. Dengan demikian, arus lalu lintas dari arah Bundaran Hotel Indonesia (HI) akan diarahkan menuju Jalan Budi Kemuliaan atau Jalan Medan Merdeka Selatan.
Selain itu, ruas Jalan Majapahit dan Jalan Medan Merdeka Utara yang berada tepat di sebelah Istana Negara ditutup. Kemudian, arus lalu lintas dari arah Jalan Raya Hayam Wuruk menuju Jalan Mana atau Medan Merdeka Utara dialihkan ke Jalan Juanda atau ke Jalan Suryopranoto.
"Kemudian, lalu lintas dari arah Jalan Abdul Muis menuju Jalan Gajah Mada (melalui Jalan Majapahit) dialihkan ke Jalan Tanah Abang Satu," kata Latif.
Baca: Demo Tolak BBM Hari Ini Terpusat di Patung Kuda |
Sedangkan kendaraan di Jalan Veteran Raya tidak bisa berbelok ke Jalan Medan Merdeka Utara dan akan diarahkan lurus hingga ke Simpang Harmoni. Sementara itu, untuk rekayasa lalu lintas dari arah kawasan Tugu Tani menuju Jalan Medan Merdeka Utara bersifat situasional.
Jika nanti diberlakukan, para pengendara diarahkan ke Jalan Perwira saat berada di Jalan Medan Merdeka Timur dan tidak bisa berbelok ke Jalan Medan Merdeka Utara. Latif mengimbau masyarakat yang hendak beraktivitas agar menghindari kawasan Istana Negara dan mencari jalur alternatif.
"Bagi masyarakat yang menuju sekitar Istana Negara agar mencari jalur alternatif lain," tegas dia.
Sebanyak 1.900 orang dari elemen buruh dan mahasiswa menggelar demonstrasi menolak kenaikan harga BBM. Demonstrasi akan dipusatkan di kawasan Patung Kuda atau Medan Merdeka, Jakarta Pusat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id