Ilustrasi Medcom.id.
Ilustrasi Medcom.id.

Evakuasi Dua Jenazah Teroris MIT Dibantu Masyarakat

Theofilus Ifan Sucipto • 14 Juli 2021 02:09
Jakarta: Upaya evakuasi dua jenazah teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) atas nama Rukli dan Ahmad Panjang terus dilakukan. Masyarakat di sekitar Pegunungan Tokasa, Desa Tanalanto, Kecamatan Parigi Selatan, Kabupaten Parimo, Sulawesi Tengah, ikut membantu.
 
"Upaya maksimal untuk membawa keluar dua jenazah DPO (daftar pencarian orang) teroris Poso telah dilakukan tim evakuasi dibantu masyarakat," kata Kasatgas Humas Ops Madago Raya Kombes Didik Supranoto dalam keterangan tertulis, Selasa, 13 Juli 2021.
 
Didik menyebut upaya evakuasi menggunakan helikopter mengalami kendala. Mulai dari hujan yang cukup lebat hingga tempat kejadian perkara (TKP) yang dikelilingi hutan lebat.

Evakuasi dua jenazah teroris MIT akhirnya dilakukan melalui jalur darat. Didik mengapresiasi keikhlasan masyarakat membantu aparat keamanan.
 
"TKP lokasi penyergapan teroris Poso sangat jauh dari pemukiman masyarakat, dari Desa Tanalanto menuju batas Dusun Tokasa hanya bisa menggunakan motor trail berjarak delapan kilometer," kata dia.
 
Baca: Faktor Alam Hambat Evakuasi Dua Jenazah Teroris MIT
 
Tak hanya itu, tim evakuasi harus melanjutkan evakuasi selama dengan berjalan kaki. Perjalanan ditempuh kurang lebih lima hingga delapan jam menuju TKP.
 
"Mohon doanya semoga tim evakuasi dapat bekerja dengan aman dan selamat," kata Didik.
 
Sebanyak dua teroris kelompok MIT pimpinan Ali Kalora ditembak mati. Keduanya masuk daftar pencarian orang (DPO) sejak lama.
 
Panglima Komando Operasi Gabungan Khusus (Koopsgabssus) Tricakti Mayjen TNI Richard T.H. Tampubolon mengatakan penembakan terjadi saat Satuan Tugas (Satgas) Madago Raya menyergap persembunyian MIT di Pegunungan Tokasa, Desa Tanah Lanto, Kecamatan Torue, Kabupaten Parimo, Sulawesi Tengah (Sulteng). Penyergapan dilakukan pada Minggu, 11 Juli 2021.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(JMS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan