medcom.id, Jakarta: Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mengungkapkan penyidik dan pegawai KPK menerima teror pasca-menyidik kasus Komjen Budi Gunawan. Polri merasa tersudut dengan isu teror pegawai KPK ini.
Bahkan Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso meminta KPK untuk membuktikan teror tersebut.
"Yang bicara teror kan pihak KPK, ya silakan dibuktikan teror itu," ucap Kabareskrim di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (12/2/2015).
Mantan Kapolda Gorontalo itu mengungkapkan hingga kini belum ada laporan ke Bareskrim Polri terkait teror yang diterima pegawai KPK. Dia juga belum mengetahui pasti soal bentuk terornya.
"Belum ada, saya taunya dari media saja," ucapnya singkat.
Dia juga menampik kabar yang menyebut Bareskrim juga mendapat ancaman. Justru mantan Kepala Staf dan Pimpinan (Kasespim) Polri ini mempertanyakan berita tersebut.
"Kata siapa? Tidak lah, saya tidak merasa dapat ancaman dari siapapun," ungkapnya.
medcom.id, Jakarta: Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto mengungkapkan penyidik dan pegawai KPK menerima teror pasca-menyidik kasus Komjen Budi Gunawan. Polri merasa tersudut dengan isu teror pegawai KPK ini.
Bahkan Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso meminta KPK untuk membuktikan teror tersebut.
"Yang bicara teror kan pihak KPK, ya silakan dibuktikan teror itu," ucap Kabareskrim di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (12/2/2015).
Mantan Kapolda Gorontalo itu mengungkapkan hingga kini belum ada laporan ke Bareskrim Polri terkait teror yang diterima pegawai KPK. Dia juga belum mengetahui pasti soal bentuk terornya.
"Belum ada, saya taunya dari media saja," ucapnya singkat.
Dia juga menampik kabar yang menyebut Bareskrim juga mendapat ancaman. Justru mantan Kepala Staf dan Pimpinan (Kasespim) Polri ini mempertanyakan berita tersebut.
"Kata siapa? Tidak lah, saya tidak merasa dapat ancaman dari siapapun," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(KRI)