Ratna Sarumpaet (tengah). Foto: Medcom.id/Achmad Zulfikar Fazli.
Ratna Sarumpaet (tengah). Foto: Medcom.id/Achmad Zulfikar Fazli.

Polisi Diminta Usut Tuntas Kebohongan Ratna Sarumpaet

Achmad Zulfikar Fazli • 03 Oktober 2018 19:42
Jakarta: Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) meminta polisi mengusut tuntas kebohongan Ratna Sarumpaet. Dia sempat mengaku lebam karena dipukuli, sedangkan kenyataannya baru operasi menyedot lemak di wajahnya.
 
"PKP Indonesia terus mendorong pihak berwajib untuk mengusut tuntas, menegakkan supremasi hukum, dan memberikan rasa keadilan untuk semua pihak," kata Sekjen PKPI Verry Surya Hendrawan kepada Medcom.id, Rabu, 3 Oktober 2018.
 
Di sisi lain, Verry menyayangkan banyaknya elite politik yang percaya dengan kebohongan Ratna. Mereka kemudian menelan mentah-mentah informasi itu hingga berkembang liar ke publik.

"Bahkan tanpa pendekatan logika atau konfirmasi atau cross-check, langsung dengan mudahnya meneruskan dan menggemakan, sehingga menimbulkan keresahan, saling curiga dan fitnah di masyarakat," ucap dia.
 
Baca: Ratna: Saya Pencipta Hoaks Terbaik
 
Menurut dia, objektivitas berpikir dan bertindak hilang karena kasus itu dijadikan komoditas politik. Para elite menggunakan kebohongan Ratna untuk menyerang lawan politiknya.
 
Verry pun mengajak semua pihak buat beristigfar dan mengambil hikmah dari kebohongan Ratna. "Jangan sampai syahwat berkuasa mengalahkan akal sehat dan semangat kebangsaan. Mari bersatu!" tegas dia.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(OGI)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan