Komjen Badrodin Haiti dan  Taufiequrachman Ruki--MI/Ramdani.
Komjen Badrodin Haiti dan Taufiequrachman Ruki--MI/Ramdani.

Ketika Polri-KPK Pamer Keakraban

Lukman Diah Sari • 20 Februari 2015 20:00
medcom.id, Jakarta: Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KPK Taufiequrachman Ruki berjabat tangan dengan Wakil Kapolri Komjen Badrodin Haiti. Keduanya berjabat tangan erat cukup lama, dan sesekali ada senyum yang dilemparkan oleh kedua pimpinan tersebut.
 
Pamer keakbaran itu terjadi sebelum keduanya menggelar konferensi pers di Gedung Mabes Polri, Jumat (20/2/2015). Para pewarta foto tak mau kehilangan kesempatan untuk mengabadikan momen tersebut. Mereka berlomba-lomba memotret keakraban keduanya.
 
Konferensi pers diawali oleh Badrodin Haiti. Jenderal bintang tiga ini mengaku telah menemukan kerangka penyelesaian konflik antara KPK dan Polri.

"Kami sudah bicarakan kerangka bagaimana penyelesaian persoalan KPK-Polri," kata Badrodin saat jumpa pers didampingi Ruki di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Jumat (20/2/2015).
 
Sementara Ruki mengatakan bahwa hingga saat ini tidak ada konflik yang terjadi antara Polri dan KPK. "Kesimpulan saya satu, tidak ada konflik KPK dengan Polri, tidak ada itu," tegas Ruki.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(YDH)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan