Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno (tengah). Foto: MI/Mohamad Irfan
Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno (tengah). Foto: MI/Mohamad Irfan

PDI Perjuangan Takkan Halangi Tito Karnavian

Achmad Zulfikar Fazli • 16 Juni 2016 16:46
medcom.id, Jakarta: PDI Perjuangan tidak akan menghalangi fit and proper test calon kapolri Komjen Tito Karnavian. Partai ini menunggu keputusan Komisi III DPR.
 
"Fit and proper test kami serahkan kepada teman-teman di Komisi III," kata Wakil Ketua Fraksi PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/6/2016).
 
Menurut dia, dalam fit and proper test, seluruh anggota Komisi III dari semua fraksi akan mendengar visi misi Tito dan memutuskan setuju atau tidak ia menjadi kapolri. "Teman-teman berbagai fraksi akan menyampaikan pertanyaan."

Terkait keputusan Presiden Joko Widodo yang lebih memilih Tito ketimbang Wakapolri Komjen Budi Gunawan, Hendrawan enggan mengomentari. Ia tak ingin proses pemilihan kapolri kembali memunculkan kegaduhan.
 
Tahun lalu, Budi Gunawan berkesempatan menjadi kapolri. Ia sudah menyelesaikan uji kelayakan dan kepatutan. PDI Perjuangan salah satu yang mendorong Budi menjadi kapolri.
 
Namun, sebelum dilantik oleh Presiden, KPK mengumumkan Budi sebagai tersangka kasus korupsi. Budi menggugat KPK ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dan menang.
 
Sekarang, Budi punya kesempatan lagi menjadi kapolri. Namanya juga masuk dalam daftar jenderal yang diajukan Kompolnas ke Presiden. Namun, akhirnya yang dipilih Tito.
 
Hendrawan menegaskan, PDI Perjuangan tidak mempermasalahkan calon kapolri pilihan Presiden. "Persoalan-persoalan negara kita urus bersama dengan kebersamaan," tegas dia.
 
Fit and proper test Tito mungkin berjalan mulus. Hari ini, dalam rapat kerja dengan mitra kerja, anggota Komisi III DPR mengucapkan selamat kepada Kepala Badan Penanggulangan Terorisme itu.
 
Ucapan selamat disampaikan anggota Komisi III DPR dari Fraksi Demokrat Irma Suryani, anggota PAN Daeng Muhammad, anggota NasDem Taufiqulhadi, dan anggota PPP Arsul Sani.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TRK)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan