Berita soal pelaku pura-pura tertabrak merupakan pecandu narkoba paling banyak dibaca pembaca Medcom.id pada Minggu, 30 Januari 2022. Pelaku, AF, berpura-pura tertabrak mobil untuk membeli obat karena kecanduan narkoba.
"Setelah hasil interogasi dan pertanyaan yang bersangkutan memang sengaja, untuk melakukan pemerasan ataupun pura-pura terinjak karena adalah butuh uang, untuk membeli obat-obatan," kata Kapolres Jakarta Timur Kombes Budi Santono di Jakarta, Minggu, 30 Januari 2022.
Baca selengkapnya di sini
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Berita yang juga menarik perhatian pembaca Medcom.id sepanjang kemarin soal atuan Tugas Penanganan Hak Tagih Negara Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (Satgas BLBI) menyita barang jaminan obligor BLBI Santoso Sumali. Penyitaan dilakukan melalui Panitia Urusan Piutang Negara (PUPN) Cabang DKI Jakarta.
Penyitaan ini dilakukan sebagai upaya penyelesaian hak tagih negara dana BLBI yang berasal dari obligor Penyelesaian Kewajiban Pemegang Saham (PKPS) Bank Metropolitan Raya dan PKPS Bank Bahari sebesar Rp524.562.500.000,00.
Baca selengkapnya di sini
Berita yang juga menarik pembaca Medcom.id pada Minggu soal Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bakal menggandeng pihak swasta untuk pengembangan produk. Kerja sama BRIN dan pihak swasta diyakini bisa menghasilkan produk bagus untuk meningkatkan ekonomi Indonesia.
"Motor pertumbuhan ekonomi itu kan ada di pelaku usaha. Bagaimana supaya usahanya bagus? Itu artinya dia harus men-develope produk," kata Kepala BRIN Laksana Tri Handoko dalam diskusi Chrosscheck by Medcom.id dengan tema 'Bos Badan Riset Buka Fakta Mengejutkan', Minggu, 30 Januari 2022.
Baca selengkapnya di sini