Makassar: Sebanyak 6.694 Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa telah menerima Tunjangan Hari Raya (THR) Idulfitri 2023. Pencairan THR ASN Pemkab Gowa ini dilakukan sejak Rabu, 12 April 2023.
"Untuk THR mulai dicairkan kemarin," kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Gowa Karim Dania, di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, kamis, 13 April 2023.
Ia mengatakan untuk tahun ini pihaknya menganggarkan Rp30 miliar. "Anggaran yang dialokasikan sebanyak Rp30 miliar untuk ASN sebanyak 6.694 orang," jelasnya.
Dania mengatakan pencairan THR ini telah menjadi ketetapan pemerintah agar proses pencairan THR Pegawai Negeri Sipil (PNS) dimulai pada H-10 Lebaran Hari Raya Idulfitri 2023. Kebijakan ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 15 Tahun 2023 tentang Tunjangan Hari Raya (THR).
“THR yang diberikan ini diharapkan bisa membantu dalam memenuhi kebutuhan selama Ramadhan hingga menjelang Idul Fitri mendatang,” ujarnya
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
Makassar: Sebanyak 6.694 Aparatur Sipil Negara (
ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa telah menerima
Tunjangan Hari Raya (THR) Idulfitri 2023. Pencairan THR ASN Pemkab Gowa ini dilakukan sejak Rabu, 12 April 2023.
"Untuk THR mulai dicairkan kemarin," kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Gowa Karim Dania, di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, kamis, 13 April 2023.
Ia mengatakan untuk tahun ini pihaknya menganggarkan Rp30 miliar. "Anggaran yang dialokasikan sebanyak Rp30 miliar untuk ASN sebanyak 6.694 orang," jelasnya.
Dania mengatakan pencairan THR ini telah menjadi ketetapan pemerintah agar proses pencairan THR Pegawai Negeri Sipil (PNS) dimulai pada H-10 Lebaran Hari Raya Idulfitri 2023. Kebijakan ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 15 Tahun 2023 tentang Tunjangan Hari Raya (THR).
“THR yang diberikan ini diharapkan bisa membantu dalam memenuhi kebutuhan selama Ramadhan hingga menjelang Idul Fitri mendatang,” ujarnya
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(NUR)