Pos Marinir di Nduga diserang, 1 prajurit. Foto: Dok/Metro TV
Pos Marinir di Nduga diserang, 1 prajurit. Foto: Dok/Metro TV

1 Prajurit Gugur Diduga Akibat Serangan KKB Papua

MetroTV • 24 April 2022 05:12
Nduga: Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua kembali menyerang Pos Satgas Kodim Mupe Yonif 3 Marinir di Kalikote, Nduga, Papua pada Jumat, 22 April 2022. Kejadian tersebut menewaskan seorang prajurit marinir, Pratu Marinir Dwi Miftahul Ahyar dan menyebabkan seorang prajurit lainnya, Mayor Marinir Lilik Cahyanto luka-luka.
 
“Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Herman Taryaman membenarkan gugurnya satu prajurit Marinir di Nduga akibat ulah KKB Papua,” kata Presenter Metro TV Zilvia Iskandar dalam tayangan Headline News di Metro TV, Sabtu, 23 April 2022.
 
Dikarenakan tidak adanya sinyal telepon di Pos Kalikote, laporan kematian Pratu Dwi baru diketahui pada Sabtu, 23 April 2022 pagi. Jenazah Pratu Dwi dievakuasi menggunakan helikopter. Rencananya, jenazah Pratu Dwi akan diterbangkan ke Lamongan, Jawa Timur (Jatim) pada Minggu, 24 April 2022 untuk disemayamkan. (Hana Nushratu)

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


(MBM)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif