Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara, menjelaskan kasus terkonfirmasi positif tersebut setelah pihaknya menerima hasil dari Lakesda Provinsi Jawa Barat.
"Untuk kasus ini ada dua kemungkinan, yakni imported case atau transmisi lokal," kata Deden saat dikonfirmasi, Jumat, 22 Mei 2020.
Baca: Kontrak Habis, 141 TKA Asal RRT Dipulangkan
Menurut Deden, dokter yang terkonfirmasi positif covid-19 itu, pernah pernah kontak dengan pasien yang terkonfirmasi positif sebelumnya.
Dengan adanya kasus ini, Gugus Tugas telah melakukan tracing dan melaksanakan swab kepada 17 orang yang pernah kontak erat dengan pasien tersebut. Saat ini, pasien sudah menjalani isolasi di Rumah Sakit Bhayangkara Losarang Indramayu.
"Kondisinya baik," jelas Deden.
Pada kesempatan itu juga Deden menambahkan, dua orang perawat yang sebelumnya terkonfirmasi positif, sudah dinyatakan sembuh dengan hasil swab negative sebanyak dua kali.
"Saat ini pasien sudah dipulangkan, dan sudah sehat berdasarkan hasil swab dua kali negative," pungkas Deden.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id