Ilustrasi pasar tradisional. MI/Anindya Zaskia Putri
Ilustrasi pasar tradisional. MI/Anindya Zaskia Putri

Dampak PPKM Darurat, Sejumlah Harga Komoditas di Jatim Flukuatif

Amaluddin • 28 Juli 2021 15:49
Surabaya: Harga buah, sayur, tanaman obat hingga tanaman hias di Jawa Timur mengalami fluktuatif selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. Penyebabnya karena distribusi komoditas itu terhambat.
 
Plt Kepala Bidang Hortikultura Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Jatim, Bagus Adhirasa, mengakui beberapa komoditas hortikultura harganya tidak stabil, terutama pada komoditi cabai. Harga antara tingkat konsumen dan produsen kisarannya sampai dua puluh persen.
 
"Hal ini disebabkan kondisi faktor distribusi dari produsen ke konsumen terhambat selama pelaksanaan PPKM ini," kata Bagus, di Surabaya, Rabu, 28 Juli 2021.

Selama PPKM Darurat, kata Bagus, pertumbuhan pada sektor pertanian Jatim mencapai 10,64 persen, artinya sektor ini mengalami pertumbuhan tertinggi. Namun, khusus komoditas hortikultura terjadi kontraksi karena daya simpan terbatas.
 
Baca: Vaksinasi Gotong Royong Perlu Didukung untuk Percepat Munculnya Kekebalan Kelompok
 
"Sedangkan untuk pangan yang strategis khusus beras, jagung dan kedelai harganya relatif terkendali malah terjadi penurunan harga kisaran harga dua sampai tiga persen," katanya.  
 
Meski demikian, Bagus menyebut pertumbuhan sektor pertanian sedang tinggi tapi alur distribusi masih terkendala PPKM Darurat, Bagus mengajak masyarakat terutama petani untuk memanfaatkan teknologi yang ada.
 
"Sekarang sudah jalan beberapa petani yang memanfaatkan pasar online. Karena memang usaha pertanian ini didorong pemasarannya melalui market place lumbung pangan yang dikembangkan oleh Pemprov Jatim," katanya.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan