Suasana penumpang kereta api di Stasiun Kertapati, Palembang, Sumsel. Medcom.id/ Gonti Hadi Wibowo
Suasana penumpang kereta api di Stasiun Kertapati, Palembang, Sumsel. Medcom.id/ Gonti Hadi Wibowo

Sambut HUT ke-78 RI, Tiket KA Palembang-Lubuk Linggau Diskon 78%

Gonti Hadi Wibowo • 15 Agustus 2023 16:28
Palembang: PT KAI Divre III Palembang memberikan promo diskon 78 persen untuk Kereta Api (KA) tujuan Kertapati (Palembang)-Lubuk Linggau (PP). Promo ini diberikan dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan ke-78 Indonesia.
 
“Promo ini untuk menyambut HUT ke-78 RI dengan berlangsung untuk pemesanan dari 16 hingga 18 Agustus 2023 dan untuk keberangkatan kereta api 17 hingga 26 Agustus 2023,” kata Manager Humas PTKAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, Selasa, 15 Agustus 2023.
 
Baca: Jembatan Bantar, Saksi Kejamnya Kolonialisme dan Perjuangan Warga Kulon Progo
 

Aida mengatakan pihaknya menyediakan kuota 200 tiket KA Kertapati-Lubuk Linggau. Promo tersebut hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi Access dan selama ketersediaan tiket promo masih ada. 
 
“Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk bepergian naik kereta api dengan tarif yang sangat terjangkau," jelasnya.
Dia menjelaskan terdapat dua mekanisme pada promo yang diberikan yakni promo reguler dimana pelanggan KA Sindang Marga cukup membayar tiket sebesar 78 persen dari subkelas terendah kelas eksekutif dan bisnis.
 
Kedua yaitu promo fladh sale dimana KAI menjual tiket hanya Rp78.000 saja untuk kelas eksekutif. Tiket Promo Flash Sale dapat dibeli pada pukul 12.00 WIB sampai 13.00 WIB dan 19.00 WIB sampai 20.00 WIB selama promo berlangsung. 
 
Untuk informasi lebih lanjut terkait Promo Satset, masyarakat dapat menghubungi Customer Service di stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121.
 
"Semoga dengan hadirnya promo ini bisa membuat aplikasi Access semakin diminati oleh masyarakat serta membantu masyarakat yang ingin bepergian dengan kereta api dengan tarif yang menarik," ungkapnya.
 
 
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(DEN)




LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif