Kejahatan teror penyerangan di Makassar. Foto: Dok/Metro TV
Kejahatan teror penyerangan di Makassar. Foto: Dok/Metro TV

Polisi Ringkus Pelaku Teror Penyerangan di Makassar

MetroTV • 06 Juli 2022 12:33
Makassar: Polrestabes Kota Makassar dan Polsek Mariso berhasil meringkus belasan pemuda pelaku teror penyerangan di Jalan Cendrawasih, Kecamatan Mariso, Kota Makassar. Penangkapan dilakukan di sebuah rumah yang diduga sebagai basecamp para pelaku.
 
Polisi menemukan anak panah lengkap beserta pelontarnya, serta sepeda motor yang digunakan komplotan dalam melancarkan aksi penyerangan. Polisi pun menangkap dan menyita barang-barang tersebut untuk kemudian dijadikan bukti. Proses hukum berikutnya adalah para pelaku ditahan di Mapolsek Mariso dan terancam hukuman maksimal lima tahun penjara.
 
Sebelumnya, para pelaku diduga melakukan penyerangan dengan melukai dan merampas harta benda korbannya. Aksi yang mereka lakukan membuat warga resah dan was-was. (Annisa Ambarwaty)

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(MBM)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan