Kapolres saat menunjukkan barang bukti penganiayaan seorang pelajar terhadap seorang montir
Kapolres saat menunjukkan barang bukti penganiayaan seorang pelajar terhadap seorang montir

Bacok Montir yang Cegah Tawuran, Siswa SMA di Cirebon Ini Ditangkap

Ahmad Rofahan • 09 Desember 2022 14:01
Cirebon: Muslim, seorang montir di Jalan Fatahilah Kelurahan Watubelah Sumber Cirebon, digorok pelajar setelah berusaha melerai aksi tawuran yang terjadi Rabu 7 Desember 2022. 
 
Anto, pemilik bengkel tempat Muslim bekerja menceritakan, awalnya terjadi tawuran antara pelajar dari dua SMK didekat lokasinya bekerja.
 
"Kemudian saya coba melerai agar tidak ribut," kata Anto. 

Saat itu ujar Anto, pelajar yang ia minta untuk membubarkan diri, terlihat meninggalkan lokasi. Sehingga dirinya saat itu berfikir, bahwa aksi tawuran sudah selesai.
 
Namun tiba-tiba, sebanyak 14 pelajar dengan menggunakan 7 motor, menyerang bengkelnya. Ia yang saat itu sedang bersama Muslim berusaha untuk menyelamatkan diri.
 
"Namun montir saya (Muslim) terjatuh," kata Anto.
 
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman mengatakan pihaknya telah menangkap MRF (18) pelajar pelaku pembacokan terhadap Muslim. 
 
Pelaku ditangkap hanya dalam waktu 10 jam setelah peristiwa tersebut terjadi. Polisi juga menyita sejumlah barang bukti berupa senjata tajam dan bambu. 
 
Atas perbuatannya, pelaku dianggap melanggar Pasal 351 Ayat 2 KUHP dan diancam hukuman maksimal lima tahun penjara.
 
"Pelaku sudah dianggap dewasa, sehingga hukumannya juga dewasa," kata Arif.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ALB)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan