"Meski saat ini di Kota Bogor sendiri belum ditemukan kasus penyakit hepatitis akut, namun kita sudah instruksikan Dinkes Kota Bogor untuk mempelajari penyebaran penyakit hepatitis akut," ujar Bima kepada medcom.id, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 10 Mei 2022.
Ia menambahkan, pihaknya telah meminta dinas terkait untuk mempelajari penyakit hepatitis akut. Termasuk mengawasi para pasien yang sedang dirawat di rumah sakit.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Baca: 1 Pasien Terduga Hepatitis Akut dari Bekasi Dirujuk ke RSCM
"Fungsinya mengawasi, guna mengantisipasi penyebaran penyakit tersebut kepada anak," tegasnya.
Ia menyebut, pihaknya meminta kepada Dinkes Kota Bogor untuk menyebarkan informasi terkait penyakit hepatitis akut ke seluruh puskesmas yang ada di Kota Bogor. "Untuk sekarang kita masih pelajari tren kasus tersebut di Kota Bogor," tambahnya.