"Sudah kami amankan dua pelaku, mereka kesal karena enggak dilayani," kata Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Satirin, dalam keterangan pers, Jumat, 29 April 2022.
Baca:
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Peristiwa bermula ketika AR tengah menjaga SPBU seorang diri. Dia pun harus bergegas dari satu tempat ke tempat lainnya untuk melakukan pengisian bensin.
Pada saat itu, G dan MF berada di baris ketiga ketika hendak mengisi bensin. Di depan mereka, masih terdapat dua orang lainnya.
Setelah AR mengisi bensin untuk dua motor tersebut, dia kemudian ke tempat pengisian lainnya dan melayani mobil yang baru tiba.
Kemudian ada mobil lainnya lagi dan dia harus mengisi karena hanya bertugas seorang diri.
Kedua pria yang menunggu di tempat pengisian bensi lainnya pun kesal karena tak kunjung dilayani.
"Pelaku yang di dispenser dua sudah nungguin lama, mereka kesal. Karena kesal tidak dilayani saja. Giliran dia ditinggal begitu, bukan lanjutin ke dia, malah ke dua gitu," jelas Satirin.
Setelah itu, kedua pria itu pun melakukan aksinya dengan memukul AR.