Video tersebut menunjukkan dia anak masuk ke kolong rel. Usut punya usut, ada tiga anak lain yang merekam aksi kedua temannya. Aksi nekat bocah-bocah demi konten ini langsung membuat warga sekitar bergerak cepat.
Warga sempat panik karena kereta mendekat saat mereka berusaha menggagalkan aksi nekat kelima bocah tersebut.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
"Yang tiga saya suruh keluar karena yang dua itu sudah ada di posisi dalam rel," kata warga Baros, Gugum, dalam tayangan Newsline di Metro TV, Senin, 25 April 2022.
Setelah kereta lewat, kedua anak di kolong rel keluar. Warga yang kesal langsung menghampiri dan melabrak keduanya. (Paulina Wijaya)