Kendal: Truk trailer terperosok ke sungai di jalur Pantura kawasan Desa Karangsuno, Kendal, Jawa Tengah, akibat sopir mengantuk. Beruntung tak ada korban dalam kecelakaan tunggal ini.
"Truk tersebut bermuatan 40 ton terigu," kata presenter Metro TV, Marvin Sulistio, dalam tayangan Selamat Pagi Indonesia di Metro TV, Kamis, 14 April 2022
Evakuasi truk berisi muatan 40 ton terigu ini sempat terkendala karena bagian depan truk terbenam di sungai. Petugas harus mendatangkan crane dari Semarang untuk mengangkat badan truk tersebut.
"Petugas satlantas yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan sopir yang mengalami luka ringan untuk dimintai keterangan," tutur Marvin. (Fauzi Pratama Ramadhan)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id