Ilustrasi Medcom.id
Ilustrasi Medcom.id

Tiket KA Lebaran dari Yogyakarta ke Berbagai Kota Baru Terjual 10%

Ahmad Mustaqim • 11 Maret 2023 13:41
Yogyakarta: Otoritas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta menyatakan tiket KA untuk mudik lebaran 2023 sudah mulai terjual. Tiket KA lebaran dari Yogyakarta ke sejumlah kota telah terjual 10 persen.
 
"Sampai kemarin siang, tiket (KA lebaran) yang terjual 10 persen atau 26.589 tiket," kata Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Franoto Wibowo dihubungi, Sabtu, 11 Maret 2023. 
 
Franoto mengatakan 10 persen tiket yang terjual tersebut dari total 254.562 tiket KA Lebaran yang disediakan. Baik untuk KA jarak jauh, menengah dan aglomerasi keberangkatan dari Daop 6 Yogyakarta pada masa angkutan Lebaran.

Ia mengungkapkan tiket KA masa angkutan lebaran yang akan diberlakukan periode 12-24 April 2023 masih kemungkinan bertambah. Sementara, ada sejumlah rute favorit atau banyak dipilih oleh calon penumpang. 
 
Baca: KAI Jember Sediakan 168.6960 Tiket Angkutan Lebaran 2023

"Sejauh ini rute favorit itu ada Yogyakarta-Jakarta, Yogyakarta-Bandung, Yogyakarta-Surabaya, Solo-Jakarta, Solo-Bandung, dan Yogyakarta-Purwokerto-Semarang," kata dia. 
 
Franoto mengatakan okupansi tiket yang tercatat sejauh ini di antaranya KA Joglosemarkerto rute Yogyakarta-Solo-Semarang-Purwokerto-Cilacap-Kroya-Yogyakarta sebesar (17 persen), KA Sancaka relasi Yogyakarta-Solo-Surabayagubeng (5 persen), KA Lodaya relasi Solo-Yogyakarta-Bandung (5 persen), KA Progo relasi Lempuyangan-Pasarsenen, Jakarta (4 persen), dan KA Fajar Utama Jogja relasi Yogyakarta-Pasarsenen (4 persen). 
 
Ia mengingatkan masyarakat merencanakan perjalanan dengan KA dengan baik, termasuk pembelian tiket KA sesuai dengan jadwal libur kerja mendekati lebaran. Ia juga mengingatkan agar calon penumpang memahami aturan Kementerian Perhubungan terkait perjalanan KA.
 
"Pastikan ketika akan membeli atau memesan tiket sudah sesuai dengan syarat ketentuan angkutan penumpang dengan KA yaitu Surat Edaran Kementerian Perhubungan Nomor 84 Tahun 2022 serta Surat Edaran dari Kementerian Kesehatan dalam hal pencegahan (penularan) covid-19," ungkapnya. 
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(WHS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan