Ilustrasi. Medcom.id
Ilustrasi. Medcom.id

Kabupaten Bogor Pertimbangkan Perpanjang PSBB

Rizky Dewantara • 24 April 2020 10:34
Bogor: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mempertimbangkan perpanjangan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Pihaknya menunggu kesepakatan bersama daerah lainya khsususnya Bogor, Depok, dan Bekasi (Bodebek).
 
"Saya harus bicara dengan Gubernur Jabar dan empat kepala daerah lainnya, apakah akan perpanjang atau tidak. Karena DKI Jakarta sudah  memperpanjang PSBB lantaran masih menjadi espisentrum penyebaran virus covid-19, kami sebagai daerah penyangga derah Ibu Kota tentunya harus terintergrasi dan sinergi," kata Bupati Bogor, Ade Yasin kepada Medcom.id, di Bogor, Jawa Barat, Jumat, 24 April 2020. 
 
Dia menambahkan, penerapan PSBB harus terintergrasi antara Jakarta dan Bodebek. Karena wilayah penyagah Ibu Kota masih terkait dan ketergantungan dalam menghadapi wabah virus covid-19.

"Intinya kami akan lakukan komunikasi dengan Kota Bogor, Depok dan Bekasi, apakah PSBB akan diperpanjang atau tidak," akunya.
 
Baca: Hari Pertama PSBB Kota Tegal Marak Pelanggaran
 
Dia menjelaskan, sepekan pelaksanaan PSBB di Kabupaten Bogor masih kurang memuaskan. Tingkat kesadaran masyarakat masih rendah dalam menaati peraturan.
 
"Masih banyak warga yang acuh soal protokol kesehatan dalam menghadapi covid-19 dan juga pembatasan aktivitas sosial dan physical distancing masih banyak yang melanggar," ungkap Ade.
 
Menurut Ade, pelaksanaan PSBB tidak akan berhasil dengan cara apapun, jika tidak ada kesadaran dari masyarakat. Terlihat di beberapa pasar tradisional dan di jalan utama, mobilitas warga masih tinggi.
 
"Jika penerapan PSBB tidak berpengaruh dalam menekan angka penyebaran virus covid-19, harus ada evaluasi bersama dengan kepala daerah Bodebek. Langkah apa yang harus kita lakukan bersama-sama untuk melawan virus covid-19," tutupnya.
 
Informasi lengkap tentang perkembangan penanganan pandemi covid-19 bisa langsung diakses di sini:https://www.medcom.id/corona
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(LDS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan