Tangkapan layar Metro TV
Tangkapan layar Metro TV

Metro Pagi Primetime

Pusing Bayar Utang saat Pilkades, Kades di Klaten Nekat Gondol Mobil Rental

MetroTV • 14 Agustus 2021 13:23
Klaten: Demi melunasi biaya pemilihan kepala desa (pilkades), seorang kepala desa di Klaten, Jawa Tengah, menggelapkan rental mobil. Ia juga nekat menggondol sertifikat tanah warganya. 
 
"Untuk melunasi utang setelah memenangi pilkades dua tahun lalu, Nomy Yanuardo nekat menggelapkan mobil rental," tutur Presenter Metro TV, Eva Wondo, dalam tayangan Metro Pagi Primetime, Sabtu, 14 Agustus 2021.
 
Bukan hanya menggelapkan mobil, tersangka juga menggondol empat sertifikat tanah milik warga desa Bendo. Hal ini dilakukan tersangka untuk melunasi utang sebesar Rp450 juta.

Kasat Reskrim Polres Klaten, Kompol Ardiansyah Hasibuan, mengatakan penyidik saat ini fokus menangani kasus penggelapan mobil rental. Nomy terancam hukuman empat tahun penjara. (Imanuel Rymaldi Matatula)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(UWA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan