Bandung: Pegawai Gedung Sate Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) positif covid-19 bertambah menjadi 75 orang. Saat ini Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Jabar masih melakukan tracing atau pelacakan.
Ketua Divisi Penanganan Kesehatan Satgas Penanganan Covid-19 Jabar Marion Siagian mengatakan tak semua pegawai tersebut adalah Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Sebenarnya di Gedung Sate itu yang kena covid ASN 48 orang, non ASN 10 orang, ditambah keluarga dan yang magang jadi totalnya 75 orang," kata Marion saat dihubungi, Rabu, 16 Juni 2021.
Dia mengatakan, para pasien tersebut melakukan isolasi mandiri di rumah sakit. Penanganan dan penindakan terhadap kasus tersebut juga telah dilakukan.
"Kami sudah tracing sampai ke keluarga karyawan yang terkonfirmasi positif covid-19," tambah dia.
Baca: Klaster Gedung Sate Bandung Bertambah Jadi 45 Orang
Seperti diketahui, Pemprov Jabar menutup aktivitas Gedung Sate sejak 9 Juni 2021. Penutupan atau lockdown ini terkait puluhan pegawai yang dipastikan positif covid-19. Kasus pegawai yang positif covid-19 tersebut diketahui setelah melakukan tes di lingkungan Gedung Sate beberapa waktu lalu.
Fasilitas dan area publik Gedung Sate ditutup sementara waktu hingga 9 Juni 2021 terkait adanya ASN yang terpapar covid-19. Penutupan berdasarkan Surat Edaran Nomor: 97/KS.01/UM tentang Penyesuaian Sistem Kerja bagi Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Setda Jabar.
Dalam surat edaran tersebut, kehadiran pegawai di kantor pada setiap unit kerja maksimal 25 persen. Sedangkan, PNS yang berusia di atas 50 tahun, ibu hamil dan menyusui, dan memiliki penyakit bawaan untuk melakukan Flexible Working Arrangements (FWA).
Bandung: Pegawai Gedung Sate Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) positif
covid-19 bertambah menjadi 75 orang. Saat ini Satuan Tugas (
Satgas) Covid-19 Jabar masih melakukan
tracing atau pelacakan.
Ketua Divisi Penanganan Kesehatan Satgas Penanganan Covid-19 Jabar Marion Siagian mengatakan tak semua pegawai tersebut adalah Aparatur Sipil Negara (ASN).
"Sebenarnya di Gedung Sate itu yang kena covid ASN 48 orang, non ASN 10 orang, ditambah keluarga dan yang magang jadi totalnya 75 orang," kata Marion saat dihubungi, Rabu, 16 Juni 2021.
Dia mengatakan, para pasien tersebut melakukan isolasi mandiri di rumah sakit. Penanganan dan penindakan terhadap kasus tersebut juga telah dilakukan.
"Kami sudah
tracing sampai ke keluarga karyawan yang terkonfirmasi positif covid-19," tambah dia.
Baca:
Klaster Gedung Sate Bandung Bertambah Jadi 45 Orang
Seperti diketahui, Pemprov Jabar menutup aktivitas Gedung Sate sejak 9 Juni 2021. Penutupan atau lockdown ini terkait puluhan pegawai yang dipastikan positif covid-19. Kasus pegawai yang positif covid-19 tersebut diketahui setelah melakukan tes di lingkungan Gedung Sate beberapa waktu lalu.
Fasilitas dan area publik Gedung Sate ditutup sementara waktu hingga 9 Juni 2021 terkait adanya ASN yang terpapar covid-19. Penutupan berdasarkan Surat Edaran Nomor: 97/KS.01/UM tentang Penyesuaian Sistem Kerja bagi Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Setda Jabar.
Dalam surat edaran tersebut, kehadiran pegawai di kantor pada setiap unit kerja maksimal 25 persen. Sedangkan, PNS yang berusia di atas 50 tahun, ibu hamil dan menyusui, dan memiliki penyakit bawaan untuk melakukan
Flexible Working Arrangements (FWA).
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(SYN)