Kapolres Ciamis AKBP Akmal mengatakan, pelaku TR memutilasi istrinya sendiri menjadi beberapa bagian. Namun, dia pun belum dapat memastikan motif pelaku.
"Untuk motif tentunya harus melakukan pendalaman dulu, proses penyidikan akan berkembang. Korban meninggal dunia termutilasi beberapa bagian," ucap Akmal, Jumat 3 Mei 2024.
Akmal mengatakan, pihaknya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan masih melanjutkan proses penyidikan. Rencananya, polisi juga akan melakukan autopsi terhadap korban.
| Baca: Suami Pemutilasi di Ciamis Bawa Keliling Potongan Tubuh Istrinya ke Rumah Warga |
"Rencana korban sementara dievakuasi ke rumah sakit untuk dilakukan autopsi. Secara teknis bagian-bagian mana saja kami belum bisa jelaskan karena proses penyidikan," kata dia.
Untuk saat ini, kata dia, pelaku telah ditahan di Mapolres Ciamis untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Polisi juga telah menyita sejumlah barang bukti dari tangan pelaku.
"Saat diamankan posisi terduga pelaku syok juga dan masih secara kejiwaan reaktif atau labil. Yang diamankan pisau yang dipakai oleh pelaku memutilasi, ada beberapa tambahan alat pada saat proses pembunuhan berlangsung," ucap dia.
Sebelumnya, seorang suami TR tega memutilasi istrinya sendiri, Y, di Dusun Sindanglaya, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jumat 3 Mei 2024. Bahkan, potongan tubuh korban sempat dibawa berkeliling di kawasan rumahnya dan memberitahukan kepada warga bahwa daging tersebut adalah istrinya sendiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id