"Bomar akan kita mulai gerakan lagi, kurang lebih 10 ribu peserta diharapkan ikut berlari dengan tema 'Voice of Unity' harapan kami lari juga menjadi bagian dari persatuan," kata Panitia Bomar Budiman Tanuredjo, di lokasi.
Baca: Ini Rincian Perkiraan Tarif Masuk Candi Borobudur, Mahal atau Murah? |
Barisan parade diawali dengan pasukan bregodo, karnaval kostum, dan musik serta tari tradisional. Sejumlah warga desa juga ikut berpartisipasi dalam memeriahkan barisan parade dengan membawa nasi tumpeng.
Borobudur Marathon Menyapa Magelang menjadi gelaran pembuka dari rangkaian Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng dengan tujuan menyapa masyarakat Magelang dan pelari sekaligus berbagi semangat 'Voice Of Unity' sebagai tema untuk menyuarakan semangat persatuan, suara positif untuk saling menginspirasi dan membangun persatuan.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Bomar yang akan dilaksanakan pada 19 November 2023 ini ditargetkan 10.000 pelari ambil bagian dalam kegiatan tahunan tersebut.
Sementara Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, menyampaikan Bank Jateng juga akan mempromosikan literasi keuangan untuk membantu UMKM agar ikut terlibat dalam kegiatan ini sehingga sporturismnya bisa berjalan dengan baik.
"Mudah-mudahan nanti akan banyak orang datang ke sini dan saya berharap betul event ini menjadi event masyarakat Borobudur dan sekitarnya. Kelak kemudian hari karena kegiatan yang saya tunggui di akhir masa jabatan saya mudah-mudahan gubernur setelah saya akan melaksanakan terus menerus kegiatan ini sehingga Borobudur Marathon akan semakin naik kelas dan mendunia," jelasnya.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id