Regu penyelamat bawa warga keluar dari puing bangunan yang hancur akibat gempa di Suriah. Foto: AFP
Regu penyelamat bawa warga keluar dari puing bangunan yang hancur akibat gempa di Suriah. Foto: AFP

116 WNI di Suriah Terkena Dampak Gempa, Untungnya Tak Ada yang Jadi Korban

Marcheilla Ariesta • 09 Februari 2023 16:54
Jakarta: Gempa 7,8 magnitudo di Turki juga mengguncang Suriah bagian utara. KBRI Damaskus telah melakukan berbagai langkah untuk memastikan keselamatan WNI di Suriah.
 
Dalam siaran pers KBRI Damaskus, tercatat ada 116 WNI di wilayah yang terkena dampak gempa. "Hingga saat ini, tidak ada laporan adanya WNI yang menjadi korban," ucap pernyataan KBRI Damaskus yang diterima Medcom.id, Kamis, 9 Februari 2023.
 
KBRI Damaskus telah mengirimkan Tim Peninjau ke beberapa titik yang terdampak gempa cukup parah, antara lain Hama dan Aleppo.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


"KBRI juga mengaktifkan  narahubung di wilayah Aleppo dan Latakia untuk memeriksa kondisi WNI di wilayah tersebut dan mengidentifikasi korban WNI dengan meninjau Rumah Sakit dan fasilitas kesehatan di wilayah terdampak gempa," sambung mereka.
 
Saat ini, Pemerintah Indonesia sedang mempersiapkan pengiriman bantuan ke Suriah. Korban gempa masih terus bertambah.
 
Setidaknya terdapat lima titik wilayah di Suriah terdampak, yaitu Provinsi Hama, Aleppo, Latakia, Idlib, dan Tartus. "KBRI melakukan komunikasi intensif dengan Pemerintah Suriah terkait kebutuhan mitigasi pasca gempa dan mekanisme penyaluran bantuan bagi korban terdampak," lanjut mereka.
 
KBRI Damaskus juga menyediakan hotline yang dapat dihubungi di nomor (+963) 9544-4481-0.
 

 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun Google News Medcom.id
 
(FJR)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif