“Semalam, IDF melakukan serangan yang ditargetkan menggunakan tank di Jalur Gaza utara, sebagai bagian dari persiapan untuk tahap pertempuran selanjutnya,” kata Militer Israel, seperti dikutip AFP, Kamis 26 Oktober 2023.
“Para prajurit keluar dari area tersebut setelah aktivitas selesai,” imbuh pernyataan itu.
Rabu malam, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan bahwa seiring dengan kampanye pengeboman besar-besaran di Gaza yang dikuasai Hamas, "kami sedang mempersiapkan serangan darat".
Pada 7 Oktober, kerumunan orang bersenjata Hamas mengalir dari Gaza ke Israel, menewaskan 1.400 orang, sebagian besar warga sipil, dan menculik 222 lainnya, menurut pejabat Israel.
Sementara lebih dari 6.500 warga Gaza telah tewas dalam serangan udara Israel, menurut angka yang dikeluarkan oleh kementerian kesehatan yang dikuasai Hamas di wilayah tersebut.
Menurut militer Israel, selama serangan semalam, "tentara menemukan dan menyerang sejumlah teroris, infrastruktur teror dan pos peluncuran rudal anti-tank, dan beroperasi untuk mempersiapkan medan perang".
Seorang juru bicara militer mengonfirmasi bahwa ini bukan pertama kalinya tentara dan tank Israel memasuki Gaza untuk serangan terbatas sejak 7 Oktober.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id