"Sebagai akibat dari kecelakaan, 40 orang terluka, dan sayangnya sembilan lainnya meninggal dunia," ujar organisasi tersebut via Twitter.
Menurut keterangan media lokal, para peziarah sedang bertolak menuju sebuah gereja Christ Church di Tila, sebuah area yang dianggap suci oleh masyarakat setempat.
Mengenai kecelakaan ini, otoritas setempat mengatakan sopir bus kehilangan kendali di tengah perjalanan. Penyebab pasti mengapa hal itu bisa terjadi tidak disebutkan.
November tahun lalu, setidaknya 19 orang tewas dalam kecelakaan bus yang mengangkut rombongan peziarah di Meksiko. Menurut keterangan seorang pejabat setempat, para korban yang berasal dari negara bagian Michoacan sedang bertolak menuju sebuah situs agama Katolik.
"Sayangnya, 19 orang kehilangan nyawa mereka dalam kejadian ini," tutur pejabat bernama Musalem kepada saluran televisi Milenio.
Sekitar 20 orang lainnya terluka dalam kejadian ini, dan mereka semua sudah dievakuasi ke rumah sakit.
Baca: Kecelakaan Bus Pariwisata di Meksiko Tewaskan 13 Orang
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News